Cara Makan Agar Diet Anda Sempurna

Bukan tanpa sebab bilamana Rasullulah SAW mencontohkan cara makan yang baik dan benar, diantaranya adalah anjuran untuk mengunyah makanan dengan perlahan. Penelitian yang dimuat pada Journal of Academy of Nutrition and Dietetics edisi bulan Januari tahun 2014, mengunyah makanan secara perlahan yang akan membuat tubuh menyerap lebih sedikit kalori dibandingkan menguyah makanan dengan cepat, termasuk mengunyah makanan perlahan yang lebih dapat mengurangi resiko peningkatan berat badan dan penyakit diabetes.

Bersumber dari Harvard Health, selain tubuh Kita yang hanya menyerap 35 persen gizi makanan setiap harinya, usus tubuh yang akan memberikan sinyal pada otak manakala nutrisi yang diperlukan telah tercukupi, sehingga mengunyah makanan dengan perlahan akan jauh lebih berkualitas dan mengenyangkan dibandingkan mengkonsumsi makanan berlebihan akibat mengikuti nafsu lapar. 


Sinyal usus dimaksud adalah hormon cholecystokinin (CCK), hormon yang dihasilkan oleh usus dalam merespond makanan yang dikonsumsi setelah 20 menit saat tengah menyantap makanan. Hormon lainnya adalah leptin yang diproduksi oleh sel-sel lemak, sinyal adipositas yang berkomunikasi dengan otak tentang kebutuhan jangka panjang dan memberikan perasaan menyenangkan berupa rasa kenyang saat makan.

Mengunyah makanan dengan perlahan yang jauh lebih menyehatkan tubuh Kita, saat Anda mengunyah di mana selain terjadi penguatan pada gigi dan rahang, mengunyah perlahan yang dapat mencegah penumpukan plak dan kerusakan pada gigi. Produksi air liur saat mengunyah makanan perlahan adalah lebih banyak sehingga selain makanan tertelan sempurna, nutrisi yang terkandung pada makanan dapat tercerna dengan mudah oleh usus.

Tidak hanya membantu berat badan yang stabil dan ideal serta tubuh yang sehat sebagaimana tujuan program diet yang Kita inginkan, mengunyah makanan dengan perlahan yang ternyata bisa membuat kecantikan kulit tetap bersinar. Sebagaimana penelitian yang dilakukan oleh Universitas Rhode Island, selain produksi air liur, mengunyah makanan perlahan yang  membuat seseorang dapat meminum air putih jauh lebih banyak dan ini berpengaruh tentunya pada kesehatan kulit tubuh. Ingin tahu cara diet lainnya agar lebih sempurna? Baca juga Manfaat Bubuk Kayu Manis Turunkan Berat Badan.