Masih bingung gimana caranya pakai vanilla powder atau
vanili bubuk asli sebagai bahan resep kue? Dulu Saya juga begitu, bernasib
sama, bingung cara pakenya plus terkaget-kaget dengan warnanya yang coklat
kehitaman, bukan bubuk putih ya, apalagi dengan aroma wangi yang tidak begitu
menyengat seperti merek bubuk vanili kebanyakan buatan pabrik. Semoga tips
baking berikut dapat bermanfaat, baking tips with vanilla powder.
Link Pesan Bubuk
Vanilla Organik
Warna bubuk vanilla asli yang tentu beda dengan vanili
imitasi atau vanili sintetis buatan pabrik, warna vanili bubuk yang asli itu
coklat kehitaman, pemakaiannya pun harus sesuai takaran resep, pemakaian
berlebih dapat memunculkan efek warna hitam disebut vanilla specks atau vanilla
flecks yang akan berlebih juga sebagai ciri memakai vanilla asli. Posting blog terdahulu,
Mengapa
Vanilla Bubuk Sintetis Lebih Wangi?
Pengetahuan yang Saya dapat dari Orson
Gygi Blog, “Vanilla powder is great in dry baking mixes. Combine the required flour, sugar, leavening agent, etc and add a
burst of vanilla with pure vanilla powder. Great for cookie, brownie, and cake mixes”. Kurang lebih artinya
begini barangkali ya kalau di google translate, bubuk vanilla yang pas untuk
bahan campuran kering pada resep kue, seperti tepung, ragi, gula ataupun garam,
udah gitu oke banget untuk resep seperti cookies maupun brownies.
Pemakaian vanili bubuk asli yang selain sebaiknya
harus sesuai takaran bahan resep kue, kemudian karena ini bahan kue berupa
bubuk kering, jadi pencampurannya pada adonan juga dilakukan dengan bahan kue
kering lainnya pada resep, seperti terigu misalnya, ragi, gula, garam ataupun
kaldu. Beda misalnya dengan ekstrak vanilla atau pasta vanilla yang berupa
cair. Ciri khas aroma vanilla Indonesia yaitu Smoky dan Woody in Flavor, paling
mantap sebagai ingredients resep bahan kue seperti cookies, brownies dan
berhubungan dengan coklat. Posting blog terdahulu, Aroma
Wangi Vanilla Itu Beda-Beda! Aneka resep vanilla yang bisa dilihat pada
link “Lihat Resep di Cookpad”
ya.