Turmeric Vanilla Coffee Latte

Turmeric Vanilla Coffee Latte, rempah kunyit atau turmeric yang memang bisa diracik aneka resep minuman sesuai selera, kali ini bagi para pecinta  espresso, inti semesta kopi, dan pecinta susu almond. Inspirasi resep dari Mixed and Measured @mixedandmeasured. Manfaat luar biasa kunyit dan vanilla pada minuman kopi espresso sebagai anti inflamasi juga anti kanker.

Bahan yang dibutuhkan
2 gelas susu almond
1 sendok teh bubuk kayumanis
1 sendok teh kunyit bubuk
½ sendok teh vanilla bubuk @kantinorganik
½ sendok teh jahe bubuk
½ sendok teh cengkeh bubuk
1 sendok makan madu murni
Dua shot espresso


Masukkan terlebih dahulu susu almond ke wadah panci yang dipanaskan pada api sedang, kemudian masukkan kayumanis, kunyit, vanilla, jahe, cengkeh dan juga madu pada panci, aduk hingga menyatu selama beberapa menit dan matikan api ketika tampak akan mendidih, setelah itu baru tuangkan shot espresso, minuman Turmeric Vanilla Coffee Latte pun siap dipindahkan ke dalam gelas. Jika bermaksud disajikan dingin, biarkan dingin terlebih dahulu kemudian tuangkan ke dalam  gelas berisi es.





Kunyit sudah dikenal sebagai obat tradisional yang berguna untuk meredakan gangguan lambung. Rempah satu ini memiliki kandungan polifenol, yaitu senyawa antioksidan yang bersifat anti radang. Senyawa ini bisa membantu kita untuk meredakan asam lambung yang menyebabkan heartburn pada sakit maag. Pusat Penelitian Obat Tradisional (PPOT) UGM pernah melakukan pengujian manfaat ekstrak kunyit untuk mengatasi nyeri lambung dan hasilnya bermanfaat. Penelitian lainnya yang juga mendukung bahwa kunyit dapat mengatsi penyakit GERD atau disebut penyakit refluks asam lambung. Dalam pengobatan tradisional China dan Ayurveda, kunyit digunakan untuk mengobati nyeri haid, radang sendi, serta meningkatkan fungsi percernaan dan hati. Bahan aktif curcumin berperan besar dalam memberikan beragam manfaat kunyit untuk kesehatan.